Talentlytica dengan bangga mengumumkan keberhasilan dalam mendukung Angkasa Pura Indonesia (API) melalui proses asesmen masif menggunakan Platform Virtual & Integrated Assessment Center, VANIA. Proses ini dilaksanakan dari 23 April hingga 13 Mei 2024 di Kantor Angkasa Pura Indonesia, Bandar Udara Internasional Soekarno–Hatta.
Dalam rangka merger antara Angkasa Pura I dan PT Angkasa Pura II, diperlukan restrukturisasi organisasi untuk memastikan penempatan SDM yang tepat dalam struktur organisasi baru. Oleh karena itu, asesmen kompetensi menggunakan VANIA menjadi langkah strategis untuk memastikan keberhasilan ini.
Talentlytica, merupakan HR Tech terkemuka dengan berbagai layanan tes asesmen digital dan assessment center, melibatkan total 100 asesor yang bekerja secara online untuk melakukan asesmen kepada 919 peserta dalam 13 angkatan. Setiap angkatan terdiri dari 70-80 peserta dengan menggunakan 4 tools utama yaitu In-Tray, Case Analysis, CA Inquiry, LGD dan Behavioral Event Questionnaire (BEQ). Proses asesmen ini dilakukan secara hybrid, dengan peserta melakukan tes secara offline di lokasi dan asesor bekerja secara online. Talentlytica dengan VANIA dapat menyelesaikan keseluruhan proses hingga mempresentasikan hasil laporan batch terakhir hanya dalam jangka waktu 23 hari kerja.
VANIA memungkinkan pelaksanaan berbagai macam simulasi seperti in-tray, studi kasus, presentasi, roleplay, LGD, dan online interview di dalam satu platform untuk mengukur Core Competency, Soft Competency, hingga Digital Competency. Keunggulan VANIA terletak pada teknologi terintegrasi dengan kemampuannya memberikan laporan asesmen yang akurat dan rinci, mendukung pengambilan keputusan manajemen yang lebih akurat berbasis data.
“VANIA benar-benar keren! Saya sudah mencoba beberapa platform asesmen, dan bisa saya katakan, platform VANIA dari Talentlytica ini top lah. Jika harus memberi nilai dari 1 hingga 10, saya beri 9. Secara keseluruhan, sangat memuaskan. Mulai dari awal penggunaan hingga akhir, platform ini sangat mudah digunakan, benar-benar user-friendly. Dari sisi user interface dan user experience, semuanya terasa optimal” demikian pernyataan Rama Tri Andika, Talent Acquisition & Classification Senior Officer, PT Angkasa Pura II mengenai pengalamannya menggunakan Assessment Center VANIA.
Kesuksesan ini menandai pencapaian penting bagi Talentlytica, sekaligus menunjukkan keandalan dan efektivitas VANIA dalam mendukung proses asesmen kompetensi secara massal, namun tetap efektif dan efisien sesuai dengan tagline; VANIA sebagai “The Next Generation Assessment Center”. Talentlytica optimis bahwa kolaborasi ini akan terus berlanjut dan memberikan kontribusi signifikan bagi transformasi organisasi di Indonesia.
Tentang Talentlytica
Talentlytica adalah HR Tech terkemuka yang resmi berdiri sejak tahun 2017, menyediakan berbagai layanan tes asesmen digital dan analisis data karyawan untuk keperluan manajemen talenta terkait rekrutmen, assessment center, online interview dan konsultasi strategis SDM.
Talentlytica dikelola oleh ahli profesional di bidang psikometri dan teknologi. Menciptakan terobosan baru dan inovatif dalam mendukung pengambilan keputusan terkait talent management menggunakan data dan analisis, dengan minim bias setiap individu melalui pendekatan yang efektif dan efisien.
Aswin Januarsjaf, CEO dan Co-Founder Talentlytica merupakan salah satu dari 5 ahli psikometri dan teknologi terbaik di Indonesia dan memiliki pengalaman lebih dari 23 tahun dibidang pengembangan sumber daya manusia. Semua produk asesmen Talentlytica telah memiliki hak cipta yang tercatat dan terdaftar di Direktorat Jenderal Hak Kekayaan Intelektual Republik Indonesia serta dilindungi selama 50 tahun sejak 22 September 2021.
Saat ini, tercatat 1,5 juta asesmen lengkap telah digunakan oleh 240 perusahaan yang telah menjadi klien Talentlytica dan terbukti dapat membantu proses asesmen dan mengidentifikasi talent dengan tepat di lingkungan kerja mereka melalui berbagai solusi yang Talentlytica miliki. Dengan berbagai pengalaman di bidang asesmen talenta, Talentlytica memastikan hasil laporan yang akurat dan terpercaya yang menjadikan Talentlytica sebagai Online Assessment Platform & People Data Analytics terbaik di Indonesia.
Untuk informasi lebih lanjut, dapat menghubungi:
Talentlytica
WhatsApp: +62 817-311-131
info@talnelytica.net
PT. Global Talentlytica Indonesia Menara Kuningan Lt. 30 Unit B-C Jl. H. Rasuna Said Kav. 5 Karet Kuningan, Setiabudi, Jakarta Selatan - 12940